Tinjauan Pustaka | Studi Kasus | Identifikasi | Karya | Referensi | Arsitektur dan Lainnya
Monday, December 12, 2016
DEFINISI KAWASAN PESISIR MENURUT AHLI
- “Wilayah daratan dan wilayah laut yang bertemu di garis pantai di mana wilayah daratan mencakup daerah yang tergenang atau tidak tergenang air yang dipengaruhi oleh proses-proses laut seperti pasang surut, angin laut, dan intrusi air laut. Sedangkan wilayah laut mencakup perairan yang dipengaruhi oleh proses-proses alami daratan seperti sedimentasi dan aliran air tawar ke laut serta perairan yang dipengaruhi oleh kegiatan manusia di darat” (Bengen, 2000:3).
PERKEMBANGAN PERUMAHAN DAN PEMUKIMAN DI KOTA BOGOR
Kota
bukanlah lingkungan buatan manusia yang dibangun dalam waktu singkat tetapi
merupakan lingkungan yang dibentuk dalam waktu yang relatif panjang. Kondisi
wilayah perkotaan sekarang ini merupakan akumulasi dan setiap tahap
perkembangan yang terjadi sebelumnya dan dipengaruhi oleh berbagai macam
faktor. Dapat pula dikatakan bahwa kota merupakan sebuah artefak urban yang
kolektif dan pada proses pembentukannya mengakar dalam budaya masyarakat
setempat (Rapoport, 1977).
KAMPUNG DI PERKOTAAN
Kampung
Merupakan
lingkungan suatu masyarakat yang sudah mapan, yang terdiri dari golongan
berpenghasilan rendah dan menengah, yang pada umumnya tidak memiliki prasarana,
utilitas dan fasilitas sosial yang cukup, baik jumlahnya maupun kualitasnya.
Friday, December 9, 2016
PERUMAHAN DIPERKOTAAN
Tipe dan Pola
Perumahan
yang teratur
- Perencanaan yang baik
- Pembangunan yang baik dan teratur
- Memiliki prasarana, utilitas, dan fasilitas yang cukup dan baik
Thursday, December 8, 2016
EKOWISATA INDONESIA
Indonesia
memiliki potensi sumber daya alam dan peninggalan sejarah, seni dan budaya yang
sangat besar sebagai daya tarik pariwisata dunia. Ahli biokonservasi
memprediksi bahwa Indonesia yang tergolong negara Megadiversity dalam hal keanekaragaman
hayati akan mampu menggeser Brasil sebagai negara tertinggi akan keaneka jenis,
jika para ahli biokonservasi terus giat melakukan pengkajian ilmiah terhadap
kawasan yang belum tersentuh.
IDENTITAS KOTA MENURUT KEVIN LYNCH
Identitas
kota menurut Lynch:
“…tidak dalam arti keserupaan suatu obyek dengan yang lain, tetapi justru mengacu kepada makna individualitas yang mencerminkan perbedaannya dengan obyek lain serta pengenalannya sebagai entitas tersendiri” (Lynch, 1960)“… identitas kota adalah citra mental yang terbentuk dari ritme biologis tempat dan ruang tertentu yang mencerminkan waktu (sense of time), yang ditumbuhkan dari dalam secara mangakar oleh sosial-ekonomi-budaya masyarakat kota itu sendiri’ (Lynch, 1972)
Tuesday, December 6, 2016
CITRA PERKOTAAN MENURUT KEVIN LYNCH
Menurut Lynch, image/citra lingkungan adalah proses dua
arah antara pengamat dengan benda yang diamati, atau disebut juga sebagai kesan
atau persepsi antara pengamat terhadap lingkungannya.
ARSITEKTUR JEPANG
Didalam
masyarakat Jepang, meski telah terjadi kemajuan tekologi tinggi, urbanisasi
secara besar-besaran, hubungan perdagangan internasional dan penyerapan sifat
ke barat-baratan, elemen kebudayaan asli yang khas masih tetap hidup didalam
semua lapisan masyarakat.
Monday, December 5, 2016
NODES DI PASAR PAGI ARENGKA, PEKANBARU
Pengertian Nodes
menurut Kevin Lynch
adalah merupakan pertemuan
antara beberapa jalan/lorong yang ada di kota, sehingga membentuk suatu
ruang tersendiri. Biasanya bangunan yang berada pada nodes tersebut sering
dirancang secara khusus untuk memberikan citra tertentu atau identitas ruang
tertentu pula. Nodes merupakan suatu pusat kegiatan fungsional dimana ditempat
tersebut terjadi suatu pusat inti/core region dimana penduduk dalam memenuhi
kebutuhan hidup semuanya bertumpu di nodes. Nodes ini juga melayani penduduk di
sekitar wilayahnya.
Sunday, December 4, 2016
TEORI ARSITEKTUR MODERN
Kelahiran Arsitektur Modern
Pada
abad XIX meskipun elemen dan bentuk klasik masih mendominasi banyak bangunan,
tetapi konsep dasarnya tidak diterapkan lagi. Masa berakhirnya arsitektur
Klasik terjadi sejak Revolusi lndustri di lnggris yang menimbulkan revolusi
sosial ekonomi, tidak hanya melanda Eropa tetapi seluruh dunia. Sebagai akibat
terjadi perubahan besar dalam budaya, pola pikir, pola hidup masyarakat termasuk
seni dan arsitektur.
Saturday, December 3, 2016
HUBUNGAN STRUKTUR DENGAN ARSITEKTUR
Struktur Sebagai Faktor Penentu Bentuk
Dalam semua bangunan adalah perlu untuk memikul beban-beban dan gaya-gaya luar dari atap, lantai, dan tembok melalui mekanisme pemikulan beban ke tanah. Rancangan dan pengembangan sistem struktural sehubungan dengan suatu konsep bangunan merupakan salah satu keputusan formal penting yang dibuat arsitek. Pentingnya struktur sebagai penentu bentuk dapat dilihat dalam daerah bisnis pusat dari hampir setiap kota besar didunia. Bentuk dan skala sebagian besar gedung kantor yang penting telah diputuskan hampir semata-mata ditetapkan oleh pertimbangan-pertimbangan jarak antar kolom, efisiensi bagian-bagian bentangan, dan beban angin.
Thursday, December 1, 2016
MASJID AGUNG SAMARRA, IRAK
Khalifah
Umayyah (661–750) mengkombinasikan beberapa elemen dari arsitektur Byzantium
dan arsitektur Sassanid. Arsitektur Umayyah memperkenalkan bentuk baru yang
mengkombinasikan gaya barat dan timur. Model pelengkung yang berbentuk sepatu
kuda mulai muncul pertama kali pada masa dinasti Umayyah, lalu kemudian
berkembang pesat di Andalusia. Arsitektur Umayyah memunculkan penggunaan
berbagai jenis dekorasi, termasuk diantaranya adapalah penggunaan berbagai
macam mosaik, cat dinding, patung dan relief dengan motif Islam. Pada masa
Umayyah, diperkenalkan sebuah ruang transept yang membagi ruang solat
berdasarkan axis terpendek. Mereka juga menambahkan mihrab ke dalam desain
masjid. Masjid di Madinah dibangun oleh al-Walid I menjadi masjid pertama yang
memiliki mihrab, sebuah ruang tambahan menghadap kiblat yang menjadi tempat
imam memimpin shalat atau khatib memberikan ceramah. Mihrab kini seolah menjadi
standar dari desain sebuah masjid di seluruh dunia.